Dengan pelaksanaan Sobat Aksi Ramadan di Karangploso, Telkom semakin mengukuhkan posisinya bukan hanya sebagai mitra digital, tetapi juga mitra sosial bagi masyarakat. Kegiatan ini menjadi medium membangun kepercayaan dan kedekatan secara emosional.
Kegiatan berlangsung pada 18 Maret 2025 di Mushola Waqaf Darussalam RT.14, melibatkan karyawan dan warga dalam kegiatan bersih-bersih, pemberian santunan, dan penyaluran sembako serta takjil untuk warga.
“Program Sobat Aksi Ramadan ini merupakan wujud kepedulian dan upaya Perusahaan mendekatkan diri pada masyarakat,” kata GM Witel Jatim Barat, Denny Aryanto.
Khudhori menyampaikan, “Semoga bantuan ini bermanfaat dan menjadi keberkahan bagi Telkom…”
Program ini menunjukkan bahwa kepercayaan masyarakat tidak dibangun lewat slogan, tapi lewat aksi nyata dan konsisten di lapangan.