Friday

14-03-2025 Vol 19

Telkom Percepat Digitalisasi Sektor Pertanian untuk Dukung Asta Cita

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) mendukung misi Asta Cita dengan mempercepat digitalisasi di sektor pertanian. Teknologi digital memiliki peran penting dalam meningkatkan produktivitas, efisiensi, dan daya saing para petani di Indonesia.

VP Corporate Communication Telkom, Andri Herawan Sasoko, mengatakan, “Asta Cita menekankan pentingnya transformasi ekonomi berbasis teknologi, termasuk di sektor pertanian. Kami menghadirkan solusi digital yang dapat membantu petani meningkatkan hasil panen dan mengelola usaha mereka dengan lebih efektif.”

Melalui program DigiUp, Telkom memberikan pelatihan tentang penggunaan teknologi pertanian cerdas (smart farming), analisis data pertanian, dan pemasaran hasil pertanian secara digital. Digistar Class menghadirkan mentor yang berbagi pengetahuan tentang inovasi di bidang agritech. Innovillage mendorong mahasiswa untuk menciptakan solusi teknologi yang membantu petani mengatasi tantangan di lapangan, seperti prediksi cuaca, manajemen irigasi, dan distribusi hasil panen.

Dengan pendekatan ini, Telkom berharap dapat meningkatkan kesejahteraan petani, mendukung pencapaian Asta Cita, dan mendorong transformasi sektor pertanian Indonesia menuju era digital.

RedaksiWarta

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *