Saturday

19-04-2025 Vol 19

Telkom Bangun Kolaborasi Inklusif dengan Pemerintah dan Masyarakat dalam Konservasi Pesisir

Dalam rangka membangun sinergi antara sektor korporasi dan masyarakat, Telkom Regional 1 melaksanakan penanaman mangrove sebagai bentuk kolaborasi lintas sektor. Penanaman 5.000 bibit mangrove di Desa Tanjung Rejo menjadi salah satu langkah nyata bagaimana perusahaan, pemerintah, dan masyarakat bisa bahu-membahu menjaga lingkungan.

EVP Telkom Regional 1, Dwi Pratomo Juniarto mengatakan, “Kami percaya bahwa melestarikan hutan mangrove bukan hanya tanggung jawab kita bersama, tetapi juga investasi untuk masa depan yang lebih baik.”

Melalui kerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup Deli Serdang dan Baitulmaal Muamalat (BMM), kegiatan ini mampu melibatkan elemen yang luas dan menciptakan dampak sosial yang besar. “Kegiatan ini menunjukkan kepedulian nyata Telkom terhadap lingkungan sekaligus mendukung pembangunan berkelanjutan di Deli Serdang,” ujar Elinasari.

Kepala Desa Tanjung Rejo, Selamet, menyampaikan bahwa warga desanya ikut merasa memiliki proyek ini. “Penanaman 5.000 bibit mangrove ini sangat berarti bagi kami.”

RedaksiWarta

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *