Friday

14-03-2025 Vol 19

Telkom Luncurkan Logo BOLD ACTION, Komitmen Melampaui Batas di Telkom Click 2025

Jakarta– Pada acara Telkom Click 2025, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk meluncurkan logo baru bertajuk BOLD ACTION dengan tagline “Drive Extra Miles.” Logo ini menandai awal komitmen Telkom untuk terus melampaui batas dan menghadirkan layanan terbaik bagi pelanggan di tahun 2025.

Huruf “O” pada logo yang menyerupai ikon target mencerminkan fokus terhadap sasaran yang jelas, keberanian dalam mengeksekusi, serta pentingnya konsistensi dalam mencapai tujuan besar. “Kami ingin semua karyawan Telkom memahami bahwa pencapaian membutuhkan waktu, usaha, dan komitmen untuk memberikan yang terbaik,” ujar CEO TelkomGroup Ririek Adriansyah.

Makna dari tagline “Drive Extra Miles” juga menekankan pentingnya pola pikir berorientasi pada keunggulan, ketekunan, dan dedikasi untuk memberikan pengalaman luar biasa kepada pelanggan. Selain itu, logo ini menggambarkan ambisi Telkom untuk memperkuat kapabilitas infrastruktur digital dan berinvestasi pada pertumbuhan bisnis baru.

Peluncuran logo ini diikuti dengan pencanangan komitmen oleh seluruh karyawan TelkomGroup, yang dipimpin langsung oleh CEO. Komitmen tersebut menjadi pendorong utama untuk memenangkan persaingan dan mencapai puncak transformasi di tahun 2025.

RedaksiWarta

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *