Telkom Regional 2 melalui program Social Responsibility Center (SRC) terus menunjukkan kepeduliannya terhadap dunia pendidikan dengan menyalurkan bantuan akses internet, perangkat elektronik, serta layanan Indibiz sekolah ke Pondok Pesantren Al-Furqon di Kabupaten Bandung Barat.
Bantuan ini diberikan untuk mendukung santri agar lebih mudah mengakses sumber pembelajaran berbasis digital serta memperluas wawasan mereka terhadap teknologi. Dengan adanya fasilitas ini, pesantren diharapkan dapat menerapkan metode pembelajaran berbasis teknologi secara lebih efektif dan efisien.
Dalam acara penyerahan bantuan, EVP Telkom Regional 2 Edie Kurniawan turut memberikan motivasi kepada para santri mengenai pentingnya membangun kebiasaan kecil yang positif sejak dini.
“Sangat penting bagi kita untuk rumuskan tujuan terlebih dahulu untuk dapat menentukan pola hidup serta kebiasaan apa yang dapat menunjang pencapaian target maupun mimpi tersebut,” ujar Edie.
Selain itu, Telkom juga memberikan bantuan sembako dan perlengkapan kebersihan bagi santri. Acara ini semakin menarik dengan adanya sesi permainan interaktif yang bertujuan untuk menciptakan suasana belajar yang lebih menyenangkan dan penuh semangat.
Dengan inisiatif ini, Telkom berharap Pondok Pesantren Al-Furqon semakin berkembang dalam dunia pendidikan digital dan mampu mencetak santri yang memiliki wawasan teknologi lebih luas.