Friday

14-03-2025 Vol 19

Telkom dan Pondok Pesantren Al-Furqon Jalin Kemitraan Digital untuk Pendidikan Santri

Telkom Regional 2 menunjukkan komitmennya dalam mendukung pendidikan berbasis teknologi dengan memberikan bantuan akses internet dan perangkat elektronik kepada Pondok Pesantren Al-Furqon di Kabupaten Bandung Barat.

Bantuan ini bertujuan untuk meningkatkan akses santri terhadap materi pembelajaran daring, memperluas wawasan digital, serta mempersiapkan mereka menghadapi tantangan di era teknologi. Dengan adanya fasilitas ini, santri dapat lebih mudah dalam mencari referensi akademik serta mengikuti pembelajaran secara interaktif.

EVP Telkom Regional 2 Edie Kurniawan yang turut hadir dalam acara ini menyampaikan materi self-development kepada santri mengenai pentingnya membangun kebiasaan baik dalam kehidupan sehari-hari.

“Sangat penting bagi kita untuk rumuskan tujuan terlebih dahulu untuk dapat menentukan pola hidup serta kebiasaan apa yang dapat menunjang pencapaian target maupun mimpi tersebut,” katanya.

Selain fasilitas pendidikan, Telkom juga memberikan bantuan berupa sembako dan perlengkapan kebersihan bagi santri. Acara ini semakin menarik dengan adanya sesi permainan interaktif yang bertujuan untuk menciptakan suasana belajar yang lebih menyenangkan dan penuh semangat.

Dengan adanya program ini, Telkom berharap dapat terus berkontribusi dalam mendukung ekosistem pendidikan berbasis digital serta menciptakan sistem pembelajaran yang lebih efektif dan inovatif di lingkungan pesantren.

RedaksiWarta

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *