Friday

14-03-2025 Vol 19

Telkom Dukung Upaya Pemerintah dalam Penyediaan Air Bersih

Sebagai bagian dari komitmennya dalam mendukung pembangunan berkelanjutan, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk terus berperan aktif dalam mendukung upaya pemerintah dalam penyediaan air bersih bagi masyarakat. Program Sarana Air Bersih (SAB) Telkom telah menjangkau 232 lokasi di berbagai wilayah Indonesia, terutama di daerah yang memiliki keterbatasan infrastruktur air bersih.

Program ini sejalan dengan target Sustainable Development Goals (SDGs) poin ke-6, yaitu menjamin ketersediaan dan pengelolaan air bersih yang layak bagi masyarakat Indonesia. Infrastruktur yang dibangun mencakup sumur bor, pipanisasi, penampungan air, serta fasilitas sanitasi untuk mendukung kesejahteraan masyarakat.

Senior General Manager Social Responsibility Telkom, Hery Susanto, menyatakan bahwa investasi dalam infrastruktur air bersih harus menjadi prioritas dalam pembangunan berkelanjutan. “Investasi dalam infrastruktur air bersih harus menjadi prioritas dalam pembangunan berkelanjutan. Akses air bersih yang lebih baik membawa dampak positif bagi kesehatan, pendidikan, ekonomi, lingkungan, dan kesejahteraan sosial.”

Melalui program ini, Telkom berharap dapat terus berkontribusi dalam percepatan pemerataan akses air bersih di seluruh Indonesia.

RedaksiWarta

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *