Digiland Run 2025 tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga sarana promosi keindahan kota Jakarta. Dengan rute lari yang melewati sejumlah ikon kota seperti GBK, Jalan Sudirman, dan kawasan Senayan, para peserta dapat menikmati pengalaman lari sambil mengeksplorasi ibu kota.
“Digiland Run menargetkan 12.500 peserta lari dengan tiket yang sudah habis terjual pada seluruh kategori, meliputi 21K (Half Marathon), 10K, dan 5K.”
Telkom menyusun rute yang mempertimbangkan keindahan visual kota serta keamanan peserta. Selama acara, beberapa ruas jalan akan ditutup sementara untuk memberikan ruang gerak yang aman dan nyaman bagi para pelari.
Digiland Run pun menjadi bagian dari strategi mendorong sport tourism, di mana olahraga dan wisata kota berjalan beriringan, memperkuat citra Jakarta sebagai destinasi digital dan aktif.