Tuesday

22-04-2025 Vol 19

Telkom Investasikan Rp24,5 Triliun untuk Infrastruktur Digital dan Inovasi

Untuk mendukung transformasi digital yang berkelanjutan, Telkom menggelontorkan investasi sebesar Rp24,5 triliun atau setara 16,3% dari total pendapatan sepanjang tahun 2024. Dana ini digunakan untuk penguatan infrastruktur jaringan dan peningkatan pengalaman pelanggan.

“Mayoritas anggaran belanja modal dialokasikan untuk pengembangan konektivitas digital, termasuk perluasan jaringan fiber optic, menara telekomunikasi, satelit, dan kabel bawah laut,” ungkap Telkom.

Selain infrastruktur jaringan, investasi juga diarahkan untuk platform digital seperti data center dan layanan cloud. Realisasi Capex yang lebih rendah dibanding tahun sebelumnya merupakan hasil dari strategi optimalisasi belanja yang diterapkan Telkom.

Konsistensi dalam membangun fondasi teknologi ini akan mempercepat adopsi solusi digital di berbagai sektor, sekaligus menempatkan Telkom sebagai pemimpin dalam ekosistem digital nasional.

RedaksiWarta

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *