Penanaman 102.400 bibit pohon yang dilakukan Telkom sepanjang 2024 bukan hanya langkah pelestarian lingkungan, tapi juga bentuk kontribusi nyata terhadap upaya penurunan emisi karbon nasional. Reboisasi terbukti menjadi solusi alami untuk menyerap gas rumah kaca dan memperbaiki kualitas udara.
“Berikutnya adalah program Reboisasi Hutan di Indonesia dengan penanaman 102.400 bibit pohon yang tersebar di wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah, Bali, Yogyakarta, Sulawesi Tenggara, dan Sulawesi Selatan,” sebut Telkom.
Selain ditanam di area yang mengalami degradasi hutan, bibit tersebut juga dikelola secara berkelanjutan dengan dukungan sistem pemantauan GIS. Pelibatan masyarakat lokal memastikan bahwa proses perawatan berlanjut dan memberi dampak sosial.
Program ini sejalan dengan target Indonesia dalam mencapai net-zero emission dan mendukung Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya pada poin 13 tentang penanganan perubahan iklim. Telkom menunjukkan bahwa perusahaan telekomunikasi juga bisa menjadi bagian penting dari solusi krisis iklim.