Bali dan Nusa Tenggara menjadi dua dari sekian banyak daerah yang mendapat perhatian khusus dari Telkom dalam program pembangunan Sarana Air Bersih (SAB). Wilayah ini, yang memiliki tantangan geografis dan musim kemarau panjang, kerap menghadapi kekurangan air bersih.
Melalui pembangunan sumur bor, pipanisasi, serta MCK dan kelistrikan, Telkom menargetkan pemenuhan kebutuhan air bersih di lingkungan sekolah dan komunitas lokal. Langkah ini sejalan dengan komitmen Telkom untuk memperluas dampak sosial secara merata di seluruh penjuru negeri.
“Pembangunan Sarana Air Bersih ini merupakan upaya yang dilakukan oleh Telkom Indonesia untuk mendorong peningkatan kualitas hidup masyarakat yang lebih baik,” ujar Hery Susanto, Senior General Manager Social Responsibility Telkom.
Dengan keberadaan fasilitas ini, masyarakat di kawasan Bali dan Nusa Tenggara kini memiliki akses yang lebih mudah dan higienis terhadap sumber air, terutama untuk kebutuhan pokok seperti memasak, mandi, hingga ibadah.