Tuesday

15-04-2025 Vol 19

Posko Telkom Ketapang Beri Kesempatan Pemudik Rasakan Layanan Digital Tanpa Syarat

Tidak semua masyarakat memiliki kesempatan mencoba layanan digital berkecepatan tinggi. Namun melalui Posko Mudik BUMN 2025 di Ketapang, Telkom memberikan pengalaman digital premium secara gratis dan tanpa syarat.

Pemudik yang singgah di posko dapat langsung mengakses WiFi Corner (WiCo) Indibiz dengan kecepatan hingga 100 Mbps. Tanpa perlu login rumit atau registrasi, pemudik cukup terhubung ke jaringan dan langsung menikmati internet cepat untuk kebutuhan komunikasi, navigasi, hiburan, hingga urusan pekerjaan.

“Kehadiran WiCo Indibiz ini sebagai bagian dari langkah nyata Telkom untuk berkontribusi pada masyarakat serta memberikan pengalaman yang berkesan dengan menikmati jaringan internet berbasis Wifi cepat dan gratis di lokasi posko mudik selama Ramadan dan Idulfitri (RAFI) 1446H,” kata Reni Yustiani.

Kebebasan akses ini menjadi nilai lebih dari posko Telkom. Terutama bagi masyarakat yang berasal dari wilayah dengan akses internet terbatas, pengalaman ini menjadi pertama kalinya mereka menikmati layanan broadband seperti yang biasa digunakan di kota-kota besar.

Fasilitas ini memperlihatkan inklusi digital yang nyata dan merata, di mana semua kalangan bisa mengakses teknologi tanpa diskriminasi.

RedaksiWarta

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *