Saturday

12-04-2025 Vol 19

Melalui Stunting Hub, Telkom Sasar Perubahan Perilaku Pola Asuh Anak

Salah satu penyebab utama stunting adalah pola asuh anak yang kurang tepat dan asupan gizi yang tidak mencukupi. Menyadari hal ini, Telkom tak hanya menghadirkan teknologi pencatat data, tapi juga menyisipkan misi edukasi dalam setiap aspek penggunaan aplikasi Stunting Hub.

“Selain menghadirkan Stunting Hub, Telkom juga memberikan wawasan kepada para orang tua tentang pentingnya pemenuhan gizi seimbang dan pemantauan tumbuh kembang anak,” sebut Telkom dalam siaran persnya.

Program yang telah dijalankan di Ujung Berung, Bandung, ini menyertakan kegiatan sosialisasi dan penyuluhan kepada masyarakat. Dalam kegiatan tersebut, para orang tua diajak untuk lebih memahami bagaimana asupan makanan dan stimulasi yang tepat bisa berdampak besar terhadap tumbuh kembang anak.

Stunting Hub juga menyediakan informasi berupa tips, artikel pendek, dan visual edukatif yang bisa diakses langsung melalui aplikasi. Hal ini mendorong keterlibatan aktif orang tua dalam proses pencegahan stunting, tidak hanya sekadar menerima informasi dari kader Posyandu.

Melalui perubahan pola pikir dan perilaku orang tua terhadap gizi dan kesehatan anak, Telkom berharap penanganan stunting bisa dilakukan lebih menyeluruh dan berkelanjutan. Teknologi pun tidak hanya menjadi alat, tetapi sarana transformasi sosial yang membawa perubahan nyata di masyarakat.

RedaksiWarta

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *