Friday

14-03-2025 Vol 19

Telkom Lanjutkan Konservasi Mangrove untuk Mitigasi Perubahan Iklim

Telkom Indonesia terus menjalankan program Konservasi Mangrove dengan menanam 62.250 bibit mangrove di berbagai wilayah pesisir di Indonesia. Penanaman mangrove ini bertujuan untuk mengurangi dampak abrasi pantai, melindungi ekosistem pesisir, serta menyerap karbon dioksida yang dapat berkontribusi pada perubahan iklim.

Dalam program ini, Telkom juga melibatkan masyarakat lokal untuk ikut serta dalam pemeliharaan mangrove, sekaligus memberikan edukasi mengenai manfaat ekosistem pesisir. Dengan adanya konservasi ini, diharapkan lingkungan pesisir dapat lebih terlindungi dari bencana alam serta memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat sekitar.

Melalui konservasi mangrove, Telkom juga ingin mendukung upaya net-zero emission, yang menjadi target utama dalam upaya global menghadapi perubahan iklim.

RedaksiWarta

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *